Cream Wajah yang Bagus

Cream Wajah yang Bagus
Masalah kulit yang terjadi sering membuat kita stres, bingung, dan beragam perasaan lainnya muncul. Betapa tidak, masalah kulit ini justru muncul ketika kita berniat ingin merawat wajah, memperhalus kulit sekaligus memutihkannya. Tapi, ketika memakai suatu produk, misalnya kita memakai cream malam atau cream siang, malah masalah muncul setelahnya. Kulit jadi berjerawat dan berminyak secara berlebihan. Belum wajah yang terasa gatal. Sebenarnya apa yang terjadi? Bisa jadi produknya tidak tepat bagi jenis kulit anda. Lalu cream yang bagus untuk merawat wajah itu yang seperti apa sih?

Tidak ada yang bisa menentukan jika cream ini adalah bagus atau tidak. Semuanya tergantung pada penilaian kita disertai dengan pengetahuan kita soal kosmetik, kulit, dan perilaku kita sehari-hari apakah dalam hal makanan atau kebiasaan menyentuh kulit wajah.

Untuk mengetahui cream bagus atau tidak, ada baiknya harus diketahui dulu apa itu kosmetik atau cream wajah.

Cream wajah merupakan salah satu kosmetik. Kosmetik adalah produk yang digunakan orang untuk membersihkan atau mengubah tampilan wajah atau tubuh. Tidak seperti obat yang digunakan untuk mengobati atau mencegah penyakit dalam tubuh. Kosmetik tidak mengubah atau mempengaruhi struktur atau fungsi tubuh.

Setiap kosmetik umumnya mengandung bahan pengawet seperti paraben, formaldehida, dan quaternium-15 dan masih banyak yang lainnya. Bahan lainnya adalah merkuri atau metilen klorida. Bahan-bahan ini digunakan dengan tujuan untuk mempercepat hasil atau manfaat kosmetik ini. Misalnya merkuri digunakan untuk memutihkan wajah. Namun bahan ini dihentikan penggunaannya pada abad 18. Padahal, masyarakat kerajaan Mesir kuno pernah menggunakan secara aktif bahan ini untuk memutihkan wajah.

Bahan pengawet masih sering digunakan sekalipun oleh perusahaan kosmetik ternama namun dengan kadar terbatas. Namun, bahan merkuri dan sejenisnya sudah jarang digunakan karena informasi merkuri yang dapat mengakibatkan kanker sudah diketahui masyarakat secara meluas. Bahan pemutih pada cream wajah kini menggunakan AHA atau hidroqinon.

Bahan-bahan tambahan inilah yang bisa membuat masalah pasa kulit. Jika tidak cocok, bisa menimbulkan gatal, kemerahan, dan mengelupas. Sayang tidak ada cara untuk mengetahui apakah kulit kita cocok atau tidak dengan suatu kosmetik selain dengan cara mencobanya terlebih dahulu. Tapi jangan khawatir, Anda bisa mencobanya pada bagian-bagian tertentu misalkan pada bagian belakang telinga atau leher yang sedikit tersembunyi.

Selain dari bahan-bahan tersebut, kita dapat meminimalisir masalah yang terjadi dari bahan-bahan tersebut. Misalnya, pilihlah cream wajah sesuai dengan jenis kulit. Untuk kulit kering, gunakan kosmetik berbasis cream. Jangan lupa juga harus mengandung minyak agar cream yang digunakan pada wajah tidak menimbulkan garis halus. Untuk kulit berminyak atau normal, gunakan kosmetik berbasis air. Cream wajah biasanya sedikit cair seperti lotion.

Setelah memilih cream wajah yang dirasa tepat, hindari pula beraktivitas dibawah sinar matahari dalam jangka waktu lama karena dapat memicu keringat dan minyak. Minyak dan keringat akan membuat gatal karena berinteraksi dengan bahan-bahan pada kosmetik.

Sebagai informasi tambahan, kini kosmetik juga banyak dibuat dari bahan alami. Bahan yang berfungsi memutihkan atau menghaluskan diambil dari zat-zat alami buah-buahan atau tumbuh-tumbuhan seperti ekstrak mulberry, bengkoang , jeruk limun, arbutin, dan vitamin C. Pemakaian bahan alami pada kosmetik juga tidak 100 persen menjamin tidak akan menimbulkan masalah pada kulit.

Maka cara satu-satunya, pelajari dan pahami dulu kosmetik yaang akan digunakan. Pertimbangkan dengan kondisi kulit wajah anda. Jangan lupa juga untuk memberi jeda beberapa hari pada wajah jika akan mengganti cream wajah anda atau kosmetik anda. Mencobanya pada bagian-bagian tersembunyi seperti leher atau bagian bawah telinga bisa menjadi cara untuk mengetahui apakah cream wajah anda bagus atau tidak.

Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di atas. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.